Minggu, 21 April 2013

Sebuah Renungan

Saat aku memilih diam, saat itu aku mencoba untuk menyelami lebih jauh tentang makna kehidupan. Dan dalam diamku itu, kemudian aku menemukan sebuah kenyataan, bahwa dengan diam dan memilih untuk lebih banyak mendengar, semuanya jadi tampak berbeda.
Sudah lama sekali aku ingin sebuah perubahan dalam hidupku. Aku membenci kondisi yang stagnan ini. Hatiku bergejolak, dorongan untuk segera berubah makin membuncah. Sepenuhnya aku menyadari, bahwa banyak hal yang masih salah dengan diriku. Dan semua itu harus segera kurubah dan kuperbaiki. Terlalu banyak dosa dan kesia-siaan yang pernah kuperbuat. Aku juga merasa, selama ini sudah terlalu banyak berbicara sementara akalku dalam keadaan lalai. Terlalu banyak pula kemubaziran yang kuturuti. Seringkali aku terjebak pada sebuah tipu daya syaitan yang selalu berusaha menyesatkan.

Dunia dan berbagai kesenangan yang tersimpan diatasnya, telah melalaikanku dari tugas singkatku yang telah kusanggupi dari dahulu kala. Kini saat aku menyadari bahwa aku telah melenceng terlalu jauh, aku hanyan bisa berharap, semoga masih ada waktu yang tersisa untukku, agar aku bisa memperbaiki dan memulai semuanya dari awal.    Aamiin.

Tidak ada komentar: